"Tips Motor Matic Agar Awet"
Budtik Otomotif - Anda cinta dengan motor matic yang anda punya, dan anda ingin tetap awet? Di sinilah akan saya berikan tips yang mungkin bisa membantu anda agar kendaraan anda tetap terjaga keawetannya. Sesungguhnya apapun yang anda miliki apa bila dipelihara dan di rawat dengan baik maka akan selalu nyaman di pakai.
Salah satu munculnya kerusakan pada pada kendaraan yaitu jika anda tidak menaati peraturan yang telah di anjurkan oleh perusahaan untuk motor matic yang telah anda beli. Pada saat seseorang membeli motor atau mobil dan kendaraan jenis lain disitu akan di berikan tata cara merawat dan apa yang harus dihindari.
Sebagai tambahan agar motor matic anda selalu awet :
Seperti halnya kendaraan lain yang memerlukan perawatan, yang perlu anda lakukan yaitu menjaga kondisinya, usahakan tetap stabil. Sebelum di gunakan sebaiknya mesin motor di panasi agar oli kendaraan hangat dulu dan melumasi secara merata bagian mesin selama kurang lebih 10 menit.
Jangan biasakan terlalu memaksa memacukan kendaraan motor matic terlalu kencang karena akan mengurangi usia mesin matic, boros bahan bakar, kena tilang, dan posisi pengereman matic sangan pakem sehingga jika keseimbangan anda tidak stabil bisa membayakan keselamatan.
Cek kondisi aki secara berkala. Apa bila kondisi mesin dan komponen lain pada matic sudah rusak segeralam mengganti agar tidak merambat ke komponen lain. Jika motor matic anda sudah injeksi, jangan sampai kehabisan bensin berulang ulang, yang akan merusak mesin motor.
Tidak ada ruginya merawat milik kita sendiri bahkan milik orang lain jika iklas, karena semakin anda mencintai apa yang anda miliki tanpa menyombingkan otomatis, yang anda miliki itu akan balik mencintai anda dan awet.
Sekian tips motor matic injeksi dan bukan injeksi dari saya, kurang lebihnya minta maaf, namun semoga bermanfaat.